Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mudah Top Up Saldo di Dompet Elektronik Dana

 

cara top up saldo dana

Teknologizoo.com - Cara Mudah Top Up Saldo di Dompet Elektronik Dana, Internet yang semakin lama semakin berkembang dan membantu serta memudahkan aktivitas manusia seperti melakukan jual beli secara online sampai melakukan pembayaran melalui dompet elektronik seperti Dana. Tak hanya itu kita juga bisa melakukan berbagai macam transaksi secara online lainnya hanya dengan beberapa sentuhan saja. 

Dana sendiri merupakan sebuah dompet eletktronik yang memungkinkan pengguna nya melakukan berbagai macam aktifitas pembayaran hanya dengan satu dompet digital bernama Dana. 

Dompet digitan Dana sendiri sudah cukup banyak digunakan, dimana kita bisa membayar e-commerce, membayar tagihan, scan barcode, dan bisa menikmati pembayaran yang cepat, praktis, dan aman.

Nah mungkin bagi sobat yang mulai tertarik menggunakan dompet digital yang satu ini, sangat cocok karena tampilan yang sangat sederhana serta mudah dipahami, layanan yang lengkap, sistem yang canggih, serta keamanan yang terjamin merupakan bagian keunggulan dari dompet elektronik Dana. 

Berbicara tentang Dana, gimana sih caranya supaya kita bisa isi saldo atau top up saldo di dana? pada artikel ini akan saya bahas tentang Cara Mudah Top Up Saldo di Dompet Elektronik Dana.

Cara Mudah Top Up Saldo di Dompet Elektronik Dana

Cara Top Up atau mengisi saldo di aplikasi Dana sendiri sangatlah mudah, selain itu Dana juga menyediakan beberapa metode pembayaran yang bisa dilakukan. 
  • Top Up saldo Dana melalui M-Banking, di dompet digital Dana, kita bisa melakukan top up atau mengisi saldo melalui Mobile Banking.
  • Top Up saldo Dana melalui Transfer Bank, sobat juga bisa melakukan pengisian saldo Dana melalui Transfer Bank melalui mesin ATM.
  • Top Up melalui Gerai, selain itu kita juga bisa melakukan top up alias mengisi saldo Dana melalui gerai seperti Alfamart, Alfamidi.
  • Top Up saldo Dana melalui Kartu Kredit, nah bagi sobat yang memiliki kartu kredit juga bisa mengisi saldonya melalui kartu kredit yang dimiliki.
Lalu bagaimana cara mengisi saldonya? disini saya ambil contoh yang paling mudah dan biasa dilakukan oleh saya yaitu mengisi saldo dana melalui M-Banking. 

1. Ketuk Menu Isi Saldo 

Langkah pertama dalam Cara Mudah Top Up Saldo di Dompet Elektronik Dana adalah dengan mengetuk tombol isi saldo yang tersedia pada tampilan utama aplikasi Dana. 

cara isi saldo dompet digital dana
cara mengisi saldo dana

Nah seperti tampilan diatas, silahkan sobat ketuk menu top up maka kita lanjut ke langkah berikutnya.

2. Pilih Metode Pembayaran Yang Diinginkan

Langkah kedua dalam Cara Mudah Top Up Saldo di Dompet Elektronik Dana adalah dengan memilih metode pembayaran yang sobat inginkan, disini saya lebih memilih mengisi saldo Dana melalui Mobile Banking karena lebih fleksibel dan mudah. 

cara top up dana di indomaret
Pilih metode pembayaran 


Seperti yang saya jelaskan sebelumnya, di aplikasi Dana tersedia beberapa metode pembayaran atau pengisian saldo, seperti pada gambar diatas, jadi silahkan sobat menyesuaikan ya.

3. Lakukan Transfer Dengan Nominal Yang Diinginkan

Langakh ketiga dalam Cara Mudah Top Up Saldo di Dompet Elektronik Dana adalah dengan menyalin kode virtual ( VA ) yang disediakan oleh Dana, kemudian transfer melalui M-Banking. Seperti yang saya jelaskan sebelumnya disini saya melakukan pengisian saldo Dana melalui M-banking ya sobat. 

top up dana di alfamart minimal berapa
Lakukan Nominal Transfer


Cara transfer lewat Virtual Account ( VA ) nya gimana? mudah kok, sobat cukup cop-paste nomor Virtual nya, kemudian buka aplikasi M-banking nya, setelah itu pilih Virtual Account, kemudian lakukan transfer dan jangan lupa masukkan nominal sesuai yang sobat butuhkan, ya.

4. Saldo Masuk Tidak Sampai 1 Menit

Nah apabila sudah melakukan transfer melalui M-banking tadi, saldo pun otomatis masuk ke akun Dana sobat ( tidak sampai 1 menit biasanya sudah masuk ). 

Inilah salah satu kelebihan aplikasi Dana, dimana ketika kita melakukan top up saldonya langsung masuk dan tidak memerlukan waktu lama. 

Sampai disini kita sudah berhasil mengikuti panduan tentang Cara Mudah Top Up Saldo di Dompet Elektronik Dana.

Berapa Minimal Top Up / Isi Saldo di Dompet Digital Dana?

Perihal pengisian saldo di aplikasi Dana, tidak ada batasan nominal yang diharuskan, jadi sobat bisa melakukan pengisian mulai dari Rp. 5,000 rupiah. 

Akhir Kata, melakukan pengisian saldo di aplikasi Dana sendiri sangatlah mudah, dimana bisa dilakukan dari berbagai metode pembayaran, tak hanya itu saldo pun langsung masuk dengna cepat, semoga artikel tentang Cara Mudah Top Up Saldo di Dompet Elektronik Dana bisa jadi referensi bagi teman- teman semua.

Posting Komentar untuk "Cara Mudah Top Up Saldo di Dompet Elektronik Dana"