Cara Mengaktifkan Mode Jangan Ganggu di HP Oppo F9
Teknologizoo.com - Cara Mengaktifkan Mode Jangan Ganggu di HP Oppo F9 , Smartphone Oppo F9 merupakan salah satu smartphone keluaran terbaru dari Oppo dalam kurun waktu 2 tahun terakhir dimana smartphone ini terus melambung namanya dari tahun ke tahun, semakin banyak pengguna dan semakin meningkat pengguna smartphone dari brand Oppo ini, memang tidak aneh rasanya karena Oppo sendiri menyajikan berbagai macam fitur yang bisa dibilang cukup layak dan mewah untuk digunakan atau untuk dimiliki, mulai dari fitur kamera yang super jernih, didalamnya juga terdapat berbagai macam fitur bawaan yang sangat memanjakan dan bisa membantu manusia dalam menjalankan aktifitas nya sehari-hari.
Beberapa Fitur dari smartphone Oppo F9 yang saya sorot sendiri mulai dari mode gelap yang bisa kita aktifkan, kemudian penguncian aplikasi yang ada didalamnya, dan beberapa fitur lainnya yang saya rasa sangat istimewa.
Dilengkapi dengan spesifikasi yang cukup mumpuni membuat siapapun bisa jatuh cinta dengan brand smartphone yang satu ini, berbicara tentang Oppo F9 tahukah teman-teman kalau kita bisa mengaktifkan fitur Jangan Ganggu pada smartphone tersebut? sebenarnya mode jangan ganggu ini merupakan fitur umum yang ada di setiap smartphone, tetapi saya yakin teman-teman yang baru saja memiliki smartphone oppo f9 ini tentunya mencari-cari dimana sih letak fitur mode jangan ganggu ini.
Apa Itu Mode Jangan Ganggu?
Mode Jangan ganggu bisa dibilang atau mungkin lebih familiar dengan sebutan mode hening maupun silent, dimana setiap aktifitas smartphone akan dibatasi, ketika ada notifikasi masuk, maka smartphone tidak akan bersuara, juga ketika ada telfon ataupun sms yang masuk, maka keadaan smartphone akan tetap tertidur atau senyap.
Fitur jangan ganggu sendiri biasanya diaktifkan ketika seseorang ingin beristirahat dan tidak ingin bercengkrama dengan yang namanya smartphone, juga tidak ingin berinteraksi dengan sosial media yang ada didalamnya, maka biasanya orang tersebut akan menyalakan fitur mode jangan ganggu tersebut.
Selain itu mode jangan ganggu ini juga berfungsi ketika teman-teman ingin fokus bermain sebuah game atau permainan, kemudian tidak ingin ada notifikasi apapun yang masuk, maka dengan menyalakan fitur tersebut akan sangat membantu.
Lalu bagaimana sih Cara Mengaktifkan Mode Jangan Ganggu di HP Oppo F9 ? caranya sendiri sangatlah mudah dimana tidak akan memakan waktu teman-teman dan cukup sederhana untuk dilakukan.
Cara Mengaktifkan Mode Jangan Ganggu di HP Oppo F9
Untuk mengaktifkan mode jangan ganggu di hp oppo f9 sendiri, tidak memakakn waktu lama dan cukup mudah untuk mengaktifkannya.
1. Buka Pengaturan Dan Pilih Menu Jangan Ganggu
Yang pertama dalam Cara Mengaktifkan Mode Jangan Ganggu di HP Oppo F9 yaitu sobat harus masuk ke menu pengaturan seperti biasa, kemudian cari menu jangan ganggu kira-kira seperti berikut ini.
Nah kira-kira seperti diatas tampilannya, silahkan teman-teman masuk ke menu jangan ganggu, jika sudah mari lanjut ke langkah berikutnya.
2. Aktifkan Mode Jangan Ganggu
Langkah terakhir teman-teman hanya perlu menekan tombol jangan ganggu yang telah tersedia, ketika tombol tersebut di tap maka otomatis mode jangan ganggu atau senyap pada smartphone akan aktif, kurang lebih seperti berikut ini tampilannya.
Seperti yang saya tulis diatas, jika mode ini diaktifkan teman-teman tidak akan menerima berbagai macam notifikasi yang masuk, kecuali alarm dan pengatur waktu yang akan tetap berfungsi sebagaimana mestinya, sementara notifikasi seperti sms, pesan sosial media, whatsapp, dan lain-lain tidak akan diterima jika mode jangan ganggu diaktifkan.
Nah kita telah berhasil untuk mengaktifkan mode jangan ganggu pada oppo f9, sebenarnya fitur jangan ganggu ini terdapat di semua jenis android, pada artikel kali ini saya ingin menjabarkan dengan lebih spesifik bagi teman-teman yang mungkin baru memiliki smartphone dengan brand apapun itu, kemudian sedang mencari letak fitur mode jangan ganggu tersebut, secara fungsi tentunya punya kesamaan, yang membedakan hanya dari segi tampilan.
atau bagi teman-teman yang ingin menggunakan aplikasi pihak ketiga bisa menggunakan notification blocker dimana aplikasi tersebut akan memblokir setiap notifikasi yang masuk
Baiklah teamn-teman demikianlah artikel tentnag Cara Mengaktifkan Mode Jangan Ganggu di HP Oppo F9 semoga bermanfaat dan selamat mencoba.
Posting Komentar untuk "Cara Mengaktifkan Mode Jangan Ganggu di HP Oppo F9"
Silahkan Tinggalkan Komentar Jika ada yang Ingin Ditanyakan, Kritik dan Masukkan.